Sabtu, 19 April 2025

MENU

BSB Cabang Muara Rupit pastikan Ketersediaan Uang Tunai Cukup menjelang Lebaran

MURATARA | DETAKNEWS – Menjelang Hari Raya Idul Fitri atau Lebaran, Bank Sumsel Babel (BSB ) Cabang Muara Rupit memastikan ketersediaan uang tunai, diwilayahnya pelayanannya Kabupaten Muratara terpenuhi “Seperti tahun lalu, setiap menjelang Hari Raya, kita pasti akan menyediakan uang tunai dalam jumlah yang diperkirakan akan memenuhi kebutuhan masyarakat,” jelas Wakil Pimpinan BSB Cabang.

Dia juga memastikan, transaksi tunai government to government dan government to public atau sebaliknya, tidak akan terganggu selama libur Hari Raya Idul Fitri. Terkait kegiatan BSB cabang Muara Rupit Andi Mawardi menyatakan bahwa pelayanan perbankan sampai besok 5 Maret 2024 dan akan kembali lagi melayan nasabah pada tanggal 16 April 2024 pada hari Selasa.

Customer BSB melayani Nasabah untuk pencairan TPP dan THR ASN Kabupaten Musi Rawas

Terkait hal ini, Andi mengimbau masyarakat khusus nasabah BSB dapat transaksi melalui ATM BSB yang tersedia dalam wilayah Kabupaten Muratara untuk transaksi nontunai bisa melalui BSB Mobile Banking karena lebih aman. “Bukan hanya terhindar dari penggunaan uang palsu, tapi kegiatan transaksi nontunai juga akan membuat aktivitas kita menjadi lebih mudah. Kita tak perlu lagi membawa uang tunai dalam jumlah besar, yang juga beresiko menjadi sasaran tindakan kejahatan,” Ujar Andi.

Dia juga mengatakan bahwa BSB Muara Rupit juga melayani untuk Penukaran Uang baru pecahan Kecil, masyarakat bisa datang langsung ke BSB Muara Rupit. Pungkasnya.

Selanjut atas nama BSB Cabang Muara Rupit mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1445 Hijriah Mohon maaf lahir dan batin.(RVN)

error: Content is protected !!

Menu

berita

Lainnya

© 2025 Media detaknews.net. All rights reserved. Design by sukaweb.site