Minggu, 25 Januari 2026

MENU

Teror Kepala Babi ke Redaksi Tempo, Ketum IWO Ini Ancaman Terhadap Kebebasan Pers

JAKARTA | DETAKNEWS– Ikatan Wartawan Online (IWO) sangat mengecam teror kepala babi yang telah dikirimkan kepada redaksi Tempo. Tindakan ini dipandang sebagai ancaman serius terhadap kebebasan pers serta upaya untuk membungkam suara kritis media.

IWO mengutuk tindakan teror ini sebagai bentuk intimidasi yang tidak dapat diterima dalam negara demokrasi. Teror ini kami nilai sebagai upaya untuk menekan dan membungkam media yang kritis, yang merupakan pilar penting demokrasi,” kata Ketua Umum IWO Dwi Christianto, melalui keterangan tertulisnya, Kamis 20 Maret 2025.

Hati dan pikiran kami bersama Tempo. IWO menyatakan solidaritas kami kepada rekan-rekan wartawan yang bekerja di redaksi Tempo serta seluruh jurnalis yang terus berjuang untuk kebenaran,” tambahnya.

Selanjutnya, iWO mendesak pengusutan tuntas atas kasus ini, agar dikemudian hari tidak terjadi intimidasi terhadap keberlangsungan pers di tanah air.

IWO mendesak pihak aparat penegak hukum agar segera melakukan pengusutan tuntas terhadap kasus ini dan menangkap pelaku serta mengungkap motif di balik teror tersebut. Karena kami menekankan pentingnya perlindungan terhadap wartawan dalam melaksanakan tugasnya, dan meminta kepada pemerintah untuk menjamin keselamatan rekan-rekan jurnalis,” pungkas Dwi.

Dengan ini, IWO menyerukan kepada seluruh elemen masyarakat dan pemangku kepentingan, untuk bersatu melawan segala bentuk ancaman terhadap kebebasan pers di Indonesia,” ujar Dwi Christianto, yang juga merupakan dosen Ilmu Komunikasi di Universitas Budi Luhur, Jakarta.

Seperti diketahui, Teror ini menambah daftar panjang kasus intimidasi yang terjadi terhadap media di Indonesia. Kantor Tempo menerima kiriman kepala babi pada 19 Maret 2025. Kepala babi tersebut dibungkus dalam kotak kardus yang dilapisi dengan styrofoam.

Kotak yang berisi kepala babi itu ditujukan kepada “Cica”. Di Tempo, Cica adalah nama panggilan untuk Francisca Christy Rosana, seorang wartawan di desk politik dan pembawa acara siniar Bocor Alus Politik.

Paket tersebut diterima oleh satuan pengamanan Tempo pada 19 Maret 2025 pukul 16.15 WIB. Cica baru menerima paket tersebut pada pukul 15 pada hari Kamis, 20 Maret 2025. Cica baru pulang dari liputan bersama Hussein Abri Yusuf Muda Dongoran.

Ketika mendapatkan informasi mengenai paket kiriman untuknya, ia membawa kotak kardus tersebut ke kantor. Hussein adalah orang yang membuka kotak itu. Ia mencium aroma busuk ketika baru membuka bagian atas kotak kardus tersebut.

Ketika styrofoam dibuka, Hussein melihat isinya adalah kepala babi. Ia bersama Cica dan beberapa wartawan membawa kotak kardus itu keluar dari gedung. Setelah kotak kardus dibuka sepenuhnya, tampak di sana kepala babi yang telinganya sudah terpotong.

Pemimpin Redaksi Tempo Setri Yasra menyatakan bahwa kiriman paket yang berisi kepala babi tersebut merupakan bentuk teror terhadap kebebasan pers. “Kami sedang menyiapkan langkah-langkah selanjutnya sebagai respons terhadap peristiwa ini,” ungkap .

( Rilis IWO )

Terpopuler

Warga Desa Surulangun Rawas Tumpah Ruah Hadiri Kampanye Dialogis Devi-Yudi
08 Oct

Warga Desa Surulangun Rawas Tumpah Ruah Hadiri Kampanye Dialogis Devi-Yudi

DETAKNEWS.net | MURATARA - Meski pada sore hari terik matahari masih bersinar panas, namun tidak menyurutkan semangat warga Desa Surulangun

Pendirian Kopdes Merah Putih Resmi Dibentuk di Desa Terusan
02 May

Pendirian Kopdes Merah Putih Resmi Dibentuk di Desa Terusan

MURATARA | DETAKNEWS – Semangat kebersamaan dan gotong royong kembali ditunjukkan warga Desa Terusan, Kecamatan Karang Jaya, Kabupaten Musi Rawas

Sukri Alkap serahkan Pokok-pokok Pikiran DPRD Muratara  ke Forum Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2025
30 Apr

Sukri Alkap serahkan Pokok-pokok Pikiran DPRD Muratara  ke Forum Musrenbang Penyusunan RKPD Tahun 2025

MURATARA | DETAKNEWS - Wakil Ketua I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) mewakili Pimpinan  Sukri

Usai Kunjungi Tempat Ibadah Umat Kristiani Bupati Muratara Tinjau Pos Terpadu Pengamanan Nataru
25 Dec

Usai Kunjungi Tempat Ibadah Umat Kristiani Bupati Muratara Tinjau Pos Terpadu Pengamanan Nataru

MURATARA | DETAKNEWS - Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) H Devi Suhartoni memantau pelaksanaan Natal umat kristiani lanjut Pantau

Mandi Limbah?! Warga Muratara Terpaksa Pakai Air Tercemar”
29 May

Mandi Limbah?! Warga Muratara Terpaksa Pakai Air Tercemar”

MURATARA | DETAKNEWS – Dugaan pencemaran lingkungan kembali mencuat di Kabupaten Musi Rawas Utara. Limbah cair milik PT. MIL Oil Palm

Dukung Tim Proliga 2025 Palembang Bank Sumsel Babel
02 Jan

Dukung Tim Proliga 2025 Palembang Bank Sumsel Babel

MURATARA | DETAKNEWS - Ajakan mendukung Tim Proliga 2025 Bank Sumsel Babel siap memberikan yang terbaik untuk pengemar Volly Ball.

error: Content is protected !!

Menu

berita

Lainnya

© 2026 Media detaknews.net. All rights reserved. Design by sukaweb.site