Minggu, 25 Januari 2026

MENU

BPBD Musi Rawas Utara Imbau Warga Waspada Cuaca Ekstrem Berdasarkan Peringatan BMKG

Muratara | Detak News  — Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Provinsi Sumatera Selatan merilis prakiraan cuaca untuk Minggu, 7 Desember 2025, dengan potensi hujan ringan hingga lebat di sejumlah wilayah. Menyikapi hal tersebut, Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) melalui BPBD meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana hidrometeorologi.

Pada pagi hari, cuaca diperkirakan berawan dengan potensi hujan ringan hingga sedang di wilayah Banyuasin, OKI, OKU, OKU Timur, Muara Enim, dan Ogan Ilir.

Memasuki siang hingga sore hari, BMKG memperingatkan adanya peningkatan curah hujan dengan intensitas sedang hingga lebat di Musi Rawas Utara, Musi Rawas, Empat Lawang, Lahat, Pagar Alam, Muara Enim, OKU Selatan, OKU, OKU Timur, Muba, PALI, Lubuk Linggau, Prabumulih, Ogan Ilir, OKI, Banyuasin, dan Palembang.

Pada malam hari, potensi hujan ringan hingga sedang masih berlangsung di sejumlah wilayah, termasuk Muratara, Muba, PALI, OKI, Muara Enim, Prabumulih, Lubuk Linggau, Empat Lawang, Lahat, OKU Selatan, Pagar Alam, OKU, OKU Timur, dan Ogan Ilir.

Sementara pada dini hari, sebagian wilayah seperti Muba, Banyuasin, dan OKI berpeluang mengalami hujan ringan–sedang.

Selain itu, BMKG juga mengeluarkan peringatan dini potensi hujan lebat disertai kilat/petir serta angin kencang berdurasi singkat pada siang hingga malam hari di Musi Rawas Utara, Musi Rawas, Empat Lawang, Lahat, Pagar Alam, Muara Enim, OKU Selatan, OKU, dan OKU Timur

Kepala BPBD Kabupaten Musi Rawas Utara, Hasbi Hasadiqi, meminta masyarakat meningkatkan kewaspadaan mengingat intensitas hujan diperkirakan cukup tinggi di wilayah Muratara dalam beberapa hari ke depan.

“Kami mengimbau seluruh masyarakat Muratara tetap waspada, terutama yang tinggal di daerah rawan banjir, longsor, maupun angin kencang. BPBD bersama pemerintah kecamatan dan desa telah bersiaga untuk respon cepat jika terjadi keadaan darurat,” ujar Hasbi.

Ia menegaskan bahwa BPBD Muratara terus memantau perkembangan cuaca serta memperkuat koordinasi dengan seluruh pemangku wilayah. Masyarakat juga diharapkan segera melapor apabila menemukan tanda-tanda potensi bencana.

Prakiraan cuaca diperbarui 07 Desember 2025 pukul 06.00 WIB oleh BMKG Sumsel. (*)

Terpopuler

Anggota DPRD Muratara 2024-2029 Resmi di Lantik , Devi Arianto Terima Palu Sidang Sebagai Ketua DPRD Muratara Sementara
30 Sep

Anggota DPRD Muratara 2024-2029 Resmi di Lantik , Devi Arianto Terima Palu Sidang Sebagai Ketua DPRD Muratara Sementara

MURATARA | DETAKNEWS - Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) dalam rangka pengucapan sumpah/janji

Haru dan Bangga, Atlet Muratara Terima Bonus dari Pemkab
30 Dec

Haru dan Bangga, Atlet Muratara Terima Bonus dari Pemkab

Muratara  | DETAKNEWS – Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) secara resmi menyerahkan bonus dan piagam penghargaan kepada para atlet

5 Rumah Warga Retak Diduga Terdampak Proyek Rekonstruksi di Rupit
18 Sep

5 Rumah Warga Retak Diduga Terdampak Proyek Rekonstruksi di Rupit

MURATARA | DETAKNEWS – Warga RT 06 Kelurahan Muara Rupit, Kecamatan Rupit, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara), mengeluhkan dampak proyek rekonstruksi

Sultan Muda Sumsel Goes to Musi Rawas Utara, Dorong Literasi Keuangan dan Pemberdayaan UMKM
31 Jul

Sultan Muda Sumsel Goes to Musi Rawas Utara, Dorong Literasi Keuangan dan Pemberdayaan UMKM

MURATARA | DETAKNEWS – Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Provinsi Sumatera Selatan bersama Pemerintah Provinsi Sumsel, Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara

Bupati Muratara Buka Pelatihan Pengelolaan Keuangan Koperasi Merah Putih, Gandeng BNI dan BPJS
07 Aug

Bupati Muratara Buka Pelatihan Pengelolaan Keuangan Koperasi Merah Putih, Gandeng BNI dan BPJS

MURATARA | DETAKNEWS --- Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menunjukkan komitmen nyata dalam mendorong penguatan kelembagaan koperasi di tingkat desa

Effendi Wandaria : Jika Terbukti, Pelaku Penyimpangan Bansos Dan Uang Santunan Bisa Dipidana
24 Apr

Effendi Wandaria : Jika Terbukti, Pelaku Penyimpangan Bansos Dan Uang Santunan Bisa Dipidana

MUSI RAWAS | DETAKNEWS - Menyikapi tentang adanya laporan warga tentang permasalahan dugaan penyimpangan dana dana santunan yatim piatu dan

error: Content is protected !!

Menu

berita

Lainnya

© 2026 Media detaknews.net. All rights reserved. Design by sukaweb.site