Minggu, 25 Januari 2026

MENU

Bank Sumsel Babel Muara Rupit Imbau Warga Waspadai Penipuan Online

MURATARA |DETAKNEWS — Maraknya penipuan yang mengatasnamakan bank membuat Bank Sumsel Babel (BSB) Cabang Muara Rupit mengingatkan masyarakat agar lebih waspada, terutama terhadap pesan-pesan mencurigakan yang dikirim lewat WhatsApp.

Pimpinan Bank Sumsel Babel Cabang Muara Rupit, Vagha Julivanto, menjelaskan bahwa BSB tidak pernah meminta data pribadi nasabah seperti PIN, kode OTP, atau nomor rekening lewat WhatsApp atau media sosial lainnya.

” Kalau ada yang mengaku dari Bank Sumsel Babel lalu meminta data pribadi, jangan langsung percaya. Itu kemungkinan besar penipuan,” tegas Vagha.

Vagha juga mengingatkan agar masyarakat selalu mengecek informasi ke pihak resmi, salah satunya dengan menghubungi BSB Call Center di nomor 1500711 jika menerima pesan mencurigakan.

BSB juga terus mengedukasi masyarakat lewat media sosial dan kegiatan literasi keuangan, agar makin banyak warga yang paham cara menjaga keamanan data pribadi mereka.

Tips agar terhindar dari penipuan:

  1. Jangan berikan PIN, OTP, atau data penting ke orang lain
  2. Abaikan pesan yang mencurigakan atau menjanjikan hadiah.
  3. Selalu konfirmasi ke call center resmi sebelum percaya informasi
  4. Segera laporkan jika jadi korban atau menerima pesan penipuan

Dengan kerja sama semua pihak, BSB berharap masyarakat bisa lebih bijak dan aman dalam menggunakan layanan keuangan digital (Habi).

Terpopuler

Rakor terkait kisruh Dana Desa Kecamatan STL Ulu digelar
18 May

Rakor terkait kisruh Dana Desa Kecamatan STL Ulu digelar

MUSI RAWAS | DETAKNEWS Bertempat di ruang pertemuan gedung kantor Camat , Rapat koordinasi antar pendamping dan Para Kepala Desa

Menhan RI Tinjau Pembangunan Yonif TP 846/KS di Muratara, Pemkab Gelar Penyambutan Resmi
11 Dec

Menhan RI Tinjau Pembangunan Yonif TP 846/KS di Muratara, Pemkab Gelar Penyambutan Resmi

MURATARA | DETAKNEWS — Menteri Pertahanan Republik Indonesia, Jenderal TNI (Purn) Sjafrie Sjamsoeddin, melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Musi Rawas Utara

Politik Riang Gembira Paslon No 2 Devi-Yudi “Iluk dan Yale-yale bikin akrab ke Masyarakat
17 Oct

Politik Riang Gembira Paslon No 2 Devi-Yudi “Iluk dan Yale-yale bikin akrab ke Masyarakat

DETAKNEWS | MURATARA - Pasangan  Calon (Paslon)  Bupati dan wakil Bupati Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) nomor urut 2, H.Devi

Paripurna DPRD Muratara Tahun 2024 di Sahkan
02 Sep

Paripurna DPRD Muratara Tahun 2024 di Sahkan

MURATARA | DETAKNEWS - DPRD Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) menggelar Rapat Paripurna Penyampaian Raperda Perubahan APBD Tahun Anggaran 2024

Akhir Januari 2026, Muratara di Ambang Ledakan: 2.000 Warga Siap Bergerak Jika Verifikasi Eks HGU 2.937 Hektare Terus Dikaburkan
24 Jan

Akhir Januari 2026, Muratara di Ambang Ledakan: 2.000 Warga Siap Bergerak Jika Verifikasi Eks HGU 2.937 Hektare Terus Dikaburkan

MURATARA  | DETAK NEWS — Bara konflik agraria di Kabupaten Musi Rawas Utara kian menyala. Ribuan warga dari berbagai penjuru

Atlet Muratara Bikin Gebrakan di Porprov Sumsel, Sabet 5 Emas dan Masuk Empat Besar
19 Oct

Atlet Muratara Bikin Gebrakan di Porprov Sumsel, Sabet 5 Emas dan Masuk Empat Besar

MUBA | DETAKNEWS – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh para atlet Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) pada ajang Pekan Olahraga

error: Content is protected !!

Menu

berita

Lainnya

© 2026 Media detaknews.net. All rights reserved. Design by sukaweb.site